|
Tips Agar Internet Stabil Pada Android. |
Cara Setting Internet Pada Android - Sewaktu lagi sedang duduk-duduk ditempat kerja ada salah satu teman yang mengeluh karena internetnya lelet sekali pada handphone android miliknya.Kebetulan kemaren saya sempat juga settingkan internet android punya keponakan yang mengeluh juga soal intenet yang lemot.Sekarang bagaimanakah
Cara Setting Internet Pada Android Agar Cepat dan Stabil?.Sebelum kita mengetahui tata cara untuk mempercepat koneksi internet sebaiknya kita mengetahui penyebab koneksi internet kita menjadi lelet atau bahasa kerennya kaya keong.Dan berikut ini adalah beberapa penyebab yang bisa membuat internet kita menjadi lemot atau kaya keong dan saya mengelompokkannya menjadi dua bagian yaitu penyebab internal dan penyebab eksternal.
Penyebab Internal Koneksi Internet.Mungkin memakain browser internet yang memang benar benar lelet misalnya browser bawaan Setiap browser internet bawaan handphone memang berbeda antara ponsel satu dengan ponsel lainnya.Memang sih sebagian yang agak cepat juga ada dan yang leletnya minta ampun lebih ada lagi.Maka janganlah terlalu memakai browser bawaan handphone karena browser bawaan juga tidak terlalu irit jika digunakan berinternetan.Internet di
Negara Republik Indonesia memang lambat.Memang negara kita tertinggal dengan negara-negara lain yang sudah bisa menikmati internet yang super cepat dan stabil.Dan setelah adanya riset untuk menentukan negara dengan internet tercepat
negara indonesia hanya bisa tercengang.Sebab negara kita yang tercinta ini merupakan salah satu negara yang memiliki kecepatan internetnya yang paling terparah.Kecepatan internet di indonesia hanya mampu mencapai angka 895 Kbps maka dari itu tidak perlu heran lagi jika internet yang kita gunakan ini leletnya minta ampun.
Penyebab Eksternal Koneksi InternetGangguan cuaca sangatlah berpengaruh pada kecepatan internt kita misalkan angin yang sangat kencang ditambah dengan adanya hujan lebat.Tentunya ini sangat menghambat frekuensi internet masuk ke handphone kita.Maka jika cuacanya cerah dan netral tentu saja internet kita akan lancar lancar saja.
Dengan begitu kini kita harus bisa mencari cara untuk mengatasi internet yang lambat tersebut.Tapi kita tidak perlu jauh-jauh lagi untuk mendapatkan informasi tentang cara mempercepat jaringan internet.Sebab sampean sudah berada pada tempat yang sangat tepat kali ini saya akan membahas tentang tata
Cara Mempercepat Koneksi Internet di Android.Bagaimana saja cara-caranya dan berikut ini adalah beberapa cara yang bisa anda terapkan untuk mempercepat koneksi internet pada android :
Gunakan SIM Card yang Sesuai.Untuk lebih nyaman berselancar di dunia internet ada baiknya sobat untuk menggunakan layanan operator yang cocok untuk anda.Maksudnya yang koneksi di internetnya tidak ada gangguan jika digunakan di daerah anda tinggal.Gunakan sim card yang pemancarnya dekat dengan daerah tempat kita tinggal supaya sinyalnya selalu full dan stabil.
Selalu Gunakan Jaringan 4G Only.Seperti yang kita tahu jaringan 4G memiliki kecepatan yang lebih cepat daripada jaringan jaringan internet lainnya.Pada android gunakan pilihan 4G only dan tentunya dengan pencarian otomatis.Dan jangan gunakan WCDMA karena tentunya jaringan kita akan menjadi Edge yang tentunya sudah kita tahu betapa lambatnya.
Jauhkan dari Benda Electronic.Hal ini sangat perlu dihindari misalkan mendekatkan dengan radio,televisi atau pun laptop karena sinyal yang akan masuk ke handphone android kita akan menjadi terganggu oleh pancaran radiasi dari barang barang electronic tersebut bahkan juga ini dapat menyebabkan android kamu cepat rusak.
Cara Setting Internet Pada Android.Jangan terlalu banyak membuka tab saat berselancar internet.
Membuka tab terlalu banyak akan membuat internet kamu semakin melambat sebab jika tab 1 loading dan tab-tab berikutnya juga loading ini akan menyebabkan terbaginya sinyal di tab 1 maka internet pun menjadi melambat.Hal ini juga dapat menyebabkan RAM kita termakan banyak sehingga kinerja android kita akan sangat berkurang termasuk kinerja internet di android kalian.
Gunakan Browser Internet Yang Ringan.Maksudnya ringan di sini adalah browser yang memiliki loading yang sangat ringan karena selain dapat mempercepat internet hal ini juga dapat mengurangi RAM yang digunakan jadi internet sobat akan tetap menjadi stabil.Aplikasi internet yang saat ini sangat di rekomendasikan untuk android berdasarkan pengalaman pribadi dan pengalaman banyak orang adalah
UCBrowser dan
Opera Mini atau disebut juga
Opera Mobile.
Bersihkan Cache Internet.Cache yang semakin banyak dan menumpuk di browser internet sobat akan menyebabkan banyaknya memori android sobat banyak termakan sehingga internet sobat menjadi semakin berat jadi sobat sering seringlah untuk membersihkan cache secara rutin minimal 1 kali sehari untuk memperingan kinerja android anda.
Jangan Aktifkan Fitur Tethering.Jika mengaktifkan fitur tethering hotspot sama saja artinya memperbolehkan pengguna android lain untuk memakai bandwith internet milik kita.Dan itu yang menyebabkan data internet kita terbagi sehingga akan menyebabkan semakin melambatnya kecepatan internet milik kita
Sedihnya Tinggal di Desa Terpencil dan Tertinggal.Inilah juga salah satu faktor yang mempengaruhi jika masih tinggal di daerah terpencil seperti pedesaan terpencil yang jauh dari pemancar internet bahkan jika masih tinggal di hutan rimba atau pun semak belukar.Sebab pemancar jaringan akan sangat sulit memberikan sinyal kepada kita jika jarak kita terlalu jauh dari pemancar jaringan tersebut.Mungkin itu adalah beberapa penyebab yang bisa menyebabkan koneksi internet kita menjadi sangat lelet.
Nah hanya itu yang bisa saya share kali ini mungkin saja ada diantara anda yang lagi bingung dan pusing dengan kondisi handphone atau laptop anda yang lagi lemot untuk jaringan internetnya.Terima kasih untuk semua yang sudah support blog ini serta membaca beberapa konten-konten milik saya dan salah satunya tentang
Cara Setting Internet Pada Android.